Pengaruh disiplin kerja, pengawasan pimpinan dan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai di Rektorat Universitas Palangka Raya

Authors

  • Regina Amelia Universitas Palangka Raya
  • Bambang Mantikei Universitas Palangka Raya
  • Achmad Syamsudin Universitas Palangka Raya

DOI:

https://doi.org/10.37304/jem.v3i2.5509

Keywords:

Disiplin kerja, pengawasan pimpinan, lingkungan kerja, kinerja pegawai

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk: (1) menganalisis pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja pegawai di Lingkungan Rektorat Universitas Palangka Raya; (2) menganalisis pengaruh pengawasan pimpinan terhadap kinerja pegawai di Lingkungan Rektorat Universitas Palangka Raya; (3) menganalisis pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai di Lingkungan Rektorat Universitas Palangka Raya. Metode penelitian yang digunakan adalah metode dengan pendekatan kuantitatif, dengan teknik pengumpulan data menggunakan kuisioner. Sampel dalam penelitian ini adalah 63 pegawai di Lingkungan Rektorat Universitas Palangka Raya dengan teknik purposive sampling. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metode analisis statistika deskriptif dan analisis statistik inferensial dengan pengujian menggunakan dukungan aplikasi SmartPLS 3.0. Hasil penelitian menunjukan bahwa variabel-variabel disiplin kerja, pengawasan pimpinan, dan lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai. Implikasi penelitian untuk manajemen dengan membangun engagement yang kuat terhadap staf dengan cara meningkatkan disiplin kerja, pengawasan, dan menyediakan lingkungan kerja yang nyaman agar dapat meningkatkan kenyamanan dan konsentrasi dalam bekerja sehingga hasil kinerja akan menjadi lebih baik dan mendukung untuk berprestasi.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-06-30

How to Cite

Amelia, R., Mantikei, B., & Syamsudin, A. (2022). Pengaruh disiplin kerja, pengawasan pimpinan dan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai di Rektorat Universitas Palangka Raya. Journal of Environment and Management, 3(2), 169–176. https://doi.org/10.37304/jem.v3i2.5509