Kunjungan Wisatawan Domestik Jawa Tengah 2021: Peran Akomodasi, Daya Tarik Wisata, dan Transportasi

Authors

  • Laila Fitria Nur Rahma Universitas Islam Negeri K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan
  • Imahda Khori Furqon Universitas Islam Negeri K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan

DOI:

https://doi.org/10.52300/jepp.v4i2.14060

Keywords:

Pariwisata, Akomodasi, Daya tarik wisata, Transportasi

Abstract

 

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh jumlah akomodasi, daya tarik wisata, dan ketersediaan transportasi terhadap jumlah kunjungan wisatawan domestik di Provinsi Jawa Tengah pada tahun 2021. Pariwisata merupakan sektor penting di Indonesia, termasuk Jawa Tengah, namun pandemi COVID-19 telah menyebabkan penurunan tajam jumlah wisatawan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan memanfaatkan data sekunder dari Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Tengah dan Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata. Sampel penelitian terdiri dari 29 kabupaten dan 6 kota di Jawa Tengah. Temuan menunjukkan bahwa di antara variabel yang diteliti, hanya variabel jumlah akomodasi (X1) yang memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap jumlah kunjungan wisatawan domestik di Jawa Tengah pada tahun 2021. Sedangkan daya tarik wisata (X2) dan transportasi (X3) tidak berpengaruh signifikan. Dalam rangka meningkatkan jumlah wisatawan, perlu adanya upaya untuk meningkatkan faktor-faktor yang tidak berpengaruh signifikan. Misalnya meningkatkan daya tarik wisata dengan mengembangkan program promosi yang menarik, meningkatkan sarana dan prasarana, serta kualitas pelayanan di sektor pariwisata. Penelitian ini mengimplikasikan bahwa pengembangan sektor pariwisata di Jawa Tengah perlu berfokus pada peningkatan kualitas dan kuantitas akomodasi wisata.

Downloads

Download data is not yet available.

References

BPS Indonesia. (2021). BPS Indonesia 2021. Statistik Indonesia 2020, 1101001.

Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata Provinsi Jawa Tengah. (2021). Laporan Kegiatan Pariwisata Tahun 2021.

Disporapar Jawa Tengah. (2021). Buku Statistik - Jawa Tengah Dalam Angka 2021. Semarang: Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah.

Elsa, E. (2017). PERAN PARIWISATA DALAM MENINGKATKAN PERTUMBUHAN EKONOMI MASYARAKAT. Jurnal Spasial, 3(1). https://doi.org/10.22202/js.v3i1.1593

Hestanto. (2022). Definisi Pariwisata (indikator, perkembangan, Objek dan daya tarik).

https://www.mpr.go.id/berita/Ketua-MPR-RI-Bamsoet-Optimistis-Pariwisata-Bali-Segera-Bangkit

Kabu, M. (2019). PENGARUH DAYA TARIK WISATA DAN AKSESIBILITAS TERHADAP TINGKAT KUNJUNGAN WISATA KE DESA BOTI KABUPATEN TIMOR TENGAH SELATAN. Tourism - Jurnal Pariwisata, 2(1). https://doi.org/10.32511/tourism.v2i1.316

Kemenparekraf. (2020). Outlook Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di Indonesia 2020/2021. Kementrian Pariwisata & Ekonomi Kreatif.

Nurchomariyah, U., & Liliyan, A. (2023). Pengaruh Daya Tarik Wisata, Aksesibilitas, Fasilitas, Dan Word of Mouth Terhadap Keputusan Berkunjung Wisatawan Di Umbul Ponggok. Jurnal Pijar Studi Manajemen Dan Bisnis, 1(3), 342–355. Retrieved from https://e-journal.naureendigition.com/index.php/pmb

Rachmawati, A., & Alhazami, L. (2022). Strategi Pemulihan Ekonomi Pada Bidang Pariwisata di Era New Normal DKI Jakarta. Jurnal Bisnisman: Riset Bisnis Dan Manajemen, 4(1).

Supraptini, N. (2020). Pengaruh fasilitas, transportasi dan akomodasi terhadap kepuasan wisatawan pariwisata di kabupaten semarang. BISECER (Business Economic Entrepreneurship), III(02).

Surjo, H., Putra, Rachman, A., & Mardikaningsih, R. (2020). Jurnal Baruna Horizon Vol. 3, No. 2, Desember 2020. Jurnal Baruna Horizon, 3(2).

Utama, I. G. B. R. (2014). Pengantar Industri Pariwisata Tantangan dan Peluang Bisnis Kreatif. Deeppublish. Retrieved from https://penerbitbukudeepublish.com/shop/buku-pengantar- industri-pariwisata/

Widyarini, i. g. a., & sunarta, i. n. (2018). Dampak Pengembangan Sarana Pariwisata Terhadap Peningkatan Jumlah Pengunjung di Wisata Alam Air Panas Angseri, Tabanan. Jurnal Destinasi Pariwisata, 6(2), 217-223.

Soleh, H., & Achnes. (2017). Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Daya Tarik Wisata Air Terjun Aek Martua Di Desa Tangun Kecamatan Bangun Purba Kabupaten Rokan Hulu Provinsi Riau. Jom FISIP, 4(1).

Downloads

Published

2024-10-30