Skip to main navigation menu Skip to main content Skip to site footer

Articles

Vol. 3 No. 4 (2022): KKN-T Mandiri Edisi Khusus Dalam Semangat Kebangsaan 2022 Kabupaten Gunung Mas dan Pulang Pisau

MEWUJUDKAN MASYARAKAT DESA TUMBANG LAMPAHUNG MENUJU DESA MAJU KHUSUSNYA DALAM PENDIDIKAN BERKUALITAS, KESEHATAN DAN SUMBER DAYA

Submitted
November 12, 2022
Published
2022-12-21

Abstract

Desa maju adalah desa yang memliki potensi sumber daya sosial, ekonomi, dan ekologi serta kemampuan mengelolanya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa, kualitas hidup manusia dan menanggulangi kemiskinan, sehingga diperlukan upaya mewujudkan desa maju yaitu dengan pemberdayaan masyarakat dalam meningkatkan kualitas hidup melalui pengembangan kemampuan masyarakat, perubahan perilaku masyarakat dan mengorganisir diri masyarakat. Tujuan pengabdian ini adalah meningkatkan pengetahuan, kesadaran, kemauan, dan kemampuan masyarakat untuk ikut perpartisipasi dalam mewujudkan desa maju. Dalam pelaksanaan pengabdian ini menggunakan sosialisasi dan pendekatan secara persuasif dengan memberi pemahaman kepada masyarakat. Desa Tumbang Lampahung adalah salah satu desa di Kecamatan Kurun, Kabupaten Gunung Mas Provinsi Kalimantan Tengah, dan merupakan desa yang baru resmi direlokasikan pada Tahun 2017 karena keadaan geografis pemukiman desa yang lama sering dilanda banjir. Penduduk Desa Tumbang Lampahung mayoritas bermata pencaharian tambang, sehingga kondisi ekonomi penduduk hanya fokus pada satu sumber mata pencaharian yang menyebabkan potensi sumber daya yang ada di desa kurang dikelola dan dikembangkan oleh masyarakat. Dari segi pendidikan Desa Tumbang Lampahung sangat kurang, mulai dari fasilitas sekolah, ketidakhadiran tenaga pendidik dalam mengajar, dan kurangnya kemampuan literasi (membaca dan menulis) siswa/i SDN Tumbang Lampahung. Dari segi kesehatan terkhusus terhadap stunting, kurangnya pengetahuan orang tua/ibu dalam pola asuh terkait masalah pemberian asupan bergizi dan sanitasi yang dapat berdampak pada bayi dan balita terkena stunting (gagal tumbuh). Dari segi pengembangan sumber daya, Desa Tumbang Lampahung belum optimal dalam mengelola potensi sumber daya. Upaya untuk membantu pihak Desa Tumbang Lampahung dalam mewujudkan desa maju dengan cara melakukan sosialisasi tentang pengelolaan kolam ikan dan pembuatan pakan ikan air tawar, sosialisasi stunting dan melakukan kegiatan budaya literasi melakui pembagian buku dan pembangunan pondok baca (gazebo)

Downloads

Download data is not yet available.