Adsorpsi Zat Warna Metil Jingga oleh Karbon Aktif dari Apu-Apu (Salvinia molesta): Kesetimbangan dan Termodinamika

Penulis

  • Lidya Tesalonika Universitas Palangka Raya
  • Muhammad Hasanul Haq Program Studi Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Palangka Raya
  • Risfa Aliya Al-Hadi Program Studi Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Palangka Raya
  • Marvin Horale Pasaribu Program Studi Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Palangka Raya

Kata Kunci:

Adsorpsi, Metil Jingga, Karbon aktif apu-apu, Kesetimbangan, Termodinamika

Abstrak

Tanaman apu-apu (Salvinia molesta) merupakan tumbuhan paku yang memiliki pertumbuhan yang cepat dan dapat mengganggu ekosistem perairan. Untuk mengurangi dampak negatif tersebut, penelitian ini dilakukan untuk mempelajari kesetimbangan dan termodinamika adsorpsi zat warna metil jingga oleh karbon aktif dari tanaman apu-apu. Penelitian ini dilakukan dengan mengaktifkan karbon aktif dari tanaman apu-apu dengan konsentrasi basa NaOH 0,5 M dan 1 M. Uji termodinamika-kesetimbangan adsorpsi dilakukan dengan mereaksikan karbon aktif dengan metil jingga pada variasi konsentrasi 20, 40, 60, 80, 100, dan 120 ppm menggunakan metode batch. Konsentrasi akhir analit dianalisis menggunakan spektrofotometer UV-Vis. Hasil analisis menunjukkan bahwa proses adsorpsi mengikuti model isoterm Freundlich, dengan nilai R2 sebesar 0,932 untuk konsentrasi NaOH 0,5 M dan 0,9714 untuk konsentrasi NaOH 1 M. Energi bebas Gibbs yang diperoleh sebesar 9,89 kJ/mol dan 15,3620 kJ/mol. Tetapan kesetimbangan adsorpsi yang diperoleh yaitu 5,386×10-3 mg/g dan 2,086×10-3 mg/g untuk adsorben karbon aktif teraktivasi NaOH 0,5 M dan 1 M berturut-turut. Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa proses adsorpsi zat warna metil jingga oleh karbon aktif dari tanaman apu-apu merupakan jenis adsorpsi fisika.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Unduhan

Diterbitkan

2024-09-30

Cara Mengutip

Tesalonika, L., Hasanul Haq, M., Aliya Al-Hadi, R., & Pasaribu, M. H. (2024). Adsorpsi Zat Warna Metil Jingga oleh Karbon Aktif dari Apu-Apu (Salvinia molesta): Kesetimbangan dan Termodinamika. Bohr: Jurnal Cendekia Kimia, 3(01), 33–42. Diambil dari https://e-journal.upr.ac.id/index.php/bohr/article/view/16648