ANALISIS SOSIOLOGI SASTRA NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER NOVEL HAFALAN SHALAT DELISA KARYA TERE LIYE DAN RELEVANSINYA DALAM PEMBELAJARAN SASTRA DI SMA

Authors

  • Cindy Aulia Kartikasari Universitas Muhammadiyah Surakarta

DOI:

https://doi.org/10.37304/enggang.v2i2.3880

Keywords:

novel, nilai pendidikan karakter, relevansi

Abstract

ABSTRAK
Tujuan penelitian adalah (1) Mendeskripsikan struktur pembangun novel Hafalan Shalat Delisa
karya Tere Liye, (2) Memaparkan nilai-nilai pendidikan karakter, dan (3) Memaparkan relevansi novel
Hafalan Shalat Delisa karya Tere Liye dalam pembelajaran sastra di SMA. Jenis penelitian ini yaitu
deskriptif kualitatif. Objek penelitian ini yaitu novel Hafalan Shalat Delisa karya Tere Liye 248 halaman
yang diterbitkan oleh penerbit Republika pada tahun 2008. Data dalam penelitian ini berupa kata, frasa,
klausa, kalimat, dan paragraf dalam novel ini. Sumber data primer penelitian berupa novel Hafalan Shalat
Delisa karya Tere Liye yang diterbitkan Republika tahun 2008 dengan jumlah halaman 248. Sumber data
sekunder penelitian diperoleh dari penelitian yang relevan. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini
yaitu teknik pustaka dengan content analysis atau analisis isi. Teknik analisis data dalam penelitian ini yaitu
pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Unsur intrinsik dalam
penelitian ini mengangkat tema religius, perjuangan, dan ketabahan. Alur yang digunakan yaitu alur
maju/progresif. Latar tempat dalam novel ini yaitu Lhok Nga, pasar Lhok Nga, lapangan sepak bola,
meunasah, sekolah, rumah sakit, tenda darurat, dan pemakaman massal. Latar waktu dalam novel yaitu
Ahad pagi, 26 Desember 2004 dan Sabtu, 21 Mei 2005. Latar sosial novel ini yaitu masyarakat di Aceh
khususnya Lhok Nga dan latar sosial aspek pendidikan maupun kebudayaan. Penokohan dalam novel ini
tokoh utama dan tambahan. Sudut pandang dalam novel ini orang ketiga mahatahu. Amanat dalam novel ini
yaitu dari beberapa musibah yang menimpa, dapat memetik pelajaran yang bermakna. Nilai-nilai
pendidikan karakter dalam novel ini yaitu religius, jujur, disiplin, kerja keras, kreatif, mandiri, rasa ingin
tahu, bersahabat, cinta damai, gemar membaca dan peduli sosial. Relevansi novel Hafalan Shalat Delisa
layak dijadikan untuk bahan ajar sastra di SMA.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-01-01

How to Cite

Aulia Kartikasari, C. . (2022). ANALISIS SOSIOLOGI SASTRA NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER NOVEL HAFALAN SHALAT DELISA KARYA TERE LIYE DAN RELEVANSINYA DALAM PEMBELAJARAN SASTRA DI SMA. ENGGANG: Jurnal Pendidikan, Bahasa, Sastra, Seni, Dan Budaya, 2(1), 7–17. https://doi.org/10.37304/enggang.v2i2.3880