Ketahanan pangan merupakan masalah yang harus ditangani secara bersama, tidak hanya mengandalkan pemerintah namun harus didukung dengan keikutsertaan secara aktif masyarakat dimulai dari usaha terkecil pembetuk masyarakat yaitu keluarga. Penguatan ketahanan pangan keluarga secara signifikan akan mampu mengatasi permasalahan ketahanan pangan secara umum. Salah satu cara mengatasi masalah ketahanan pangan tersebut adalah dengan pemanfaatan lahan pekarangan dengan baik untuk mendukung ketahanan pangan nasional dengan memberdayakan potensi pangan lokal. Adapun tujuan dari percontohan pembuatan ketahanan pangan, toga dan kebun buah desa adalah untuk membantu masyarakat agar bisa mengelola lahan di sekitar rumah mereka menjadi sumber pangan untuk memenuhi kebutuhan mereka masing-masing, dan bisa menjadi contoh untuk diikuti oleh desa lain. Pelaksanaan kegiatan percontohan dilaksanakan di halaman Kantor Desa, dengan melibatkan ibu-ibu PKK dan beberapa guru dari SMKN 1 Cempaga Hulu. Kemudian untuk hasil dari kegiatan ini adalah lahan percontohan pembuatan tanaman ketahanan pangan, toga dan kebun buah desa. Lahan percontohan ini dibuat agar bisa menjadi acuan masyarakat dalam membuat ketahanan pangan dan toga dengan cara yang benar. Dan untuk keberhasilan dari program kerja ini adalah sebesar 85 %.