ELEMEN-ELEMEN PENDORONG KEARIFAN LOKAL ARSITEKTUR NUSANTARA

Authors

  • Doddy Soedigdo Prodi Arsitektur, Fakultas Teknik, Universitas Palangka Raya
  • Ave Harysakti Prodi Arsitektur, Fakultas Teknik, Universitas Palangka Raya
  • Tari Budayanti Usop Prodi Arsitektur, Fakultas Teknik, Universitas Palangka Raya

DOI:

https://doi.org/10.36873/jpa.v9i01.8951

Keywords:

Kearifan Lokal Arsitektur, Arsitektur Nusantara

Abstract

Negara Kesatuan Republik Indonesia dibentuk oleh wilayah-wilayah yang memiliki bermacam-macam karakteristik, bahasa, nilai-nilai, dan simbol-simbol yang unik dan berasal dari budaya masyarakat Indonesia. Tulisan ini bertujuan untuk mengetahui elemen-elemen yang mendorong timbulnya kearifan lokal dalam arsitektur di nusantara ini. Menggunakan metode kualitatif-rasionalistik ditemukan hasil bahwa elemen pendorong timbulnya suatu kearifan lokal adalah elemen manusia beserta pola pikirannya, dan elemen alam beserta iklimnya. Terbukti dengan pola pikir mereka yang menghasilkan kebijaksanaan mereka dalam menyusun pengetahuan yang dianggap baik bagi kehidupan mereka seperti hukum adat, tata kelola, dan tata cara untuk aktivitas mereka sehari-hari. Oleh sebab itulah maka kearifan lokal dalam arsitektur menjadi sangat penting perannya dalam menjaga dan mempertahankan kelestarian budaya Indonesia

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2023-04-19

How to Cite

[1]
D. Soedigdo, A. Harysakti, and T. Budayanti Usop, “ELEMEN-ELEMEN PENDORONG KEARIFAN LOKAL ARSITEKTUR NUSANTARA”, JPA, vol. 9, no. 01, pp. 37–47, Apr. 2023.