Edukasi Penyakit Tidak Menular Pada Orang Dewasa dan Lansia Desa Sigi, Kecamatan Kahayan Tengah, Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah

Authors

  • destia vany Universitas Palangka Raya

DOI:

https://doi.org/10.52850/askara.v1i1.15260

Keywords:

Hipertensi, Gout, Diabetes, Pengetahuan, Lansia

Abstract

Penyakit tidak menular merupakan masalah kesehatan yang telah lama berkembang di Indonesia. Menurut WHO 2018, 71% kematian di dunia adalah penyakit tidak menular dan 80% kematian tersebut terjadi di negara berkembang, seperti Indonesia. Penyakit tidak menular yang sering dialami oleh lansia antara lain stroke, jantung koroner, kanker, asam urat, dan diabetes. Metode pelaksanaan kegiatan ini adalah melalui edukasi dan pemeriksaan tekanan darah, gula darah dan asam urat terhadap 33 orang lansia di Desa Sigi Kecamatan Kahayan Tengah Kabupaten Pulang Pisau.Hasil kegiatan menunjukkan pengetahuan tentang penyakit tidak menular pada lansia di Desa Sigi masih kurang baik, sebanyak 54,5% pemeriksaan gula darah >120mg/dL, hipertensi >120mg/dL, hipertensi sebesar 48,5% dan hiperurisemia didominasi oleh laki-laki. Kesimpulan: pemberian edukasi penyakit tidak menular dapat meningkatkan pengetahuan lansia di Desa Sigi.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2024-08-15

How to Cite

vany, destia. (2024). Edukasi Penyakit Tidak Menular Pada Orang Dewasa dan Lansia Desa Sigi, Kecamatan Kahayan Tengah, Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah . Askara Satya, 1(1), 31–37. https://doi.org/10.52850/askara.v1i1.15260