KAJIAN MUTU DAWET RUMPUT LAUT (Eucheuma cottonii)

Authors

  • Sanggup Togatorop UNIVERSITAS PALANGKA RAYA
  • Hermansyah Hermansyah UNIVERSITAS PALANGKA RAYA
  • Norhayani Norhayani UNIVERSITAS PALANGKA RAYA

DOI:

https://doi.org/10.36873/jtf.v15i1.7758

Keywords:

rumput laut (Eucheuma cottonii), uji kimia, uji organoleptik

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengkaji mutu dawet rumput laut (Eucheuma cottonii) meliputi uji kimia (kadar protein, kadar lemak, kadar air, kadar abu, dan kadar karbohidrat) dan uji organoleptik (warna, aroma, rasa, dan tekstur). Pelaksanaan  penelitian ini dilaksanakan selama 2 bulan dari bulan Januari-Februari 2020.  Kegiatan penelitian meliputi uji kimiawi (uji kadar Protein, Karbohidrat, Air, Abu dan Lemak) yang dilaksanakan di Badan Pengujian Sertifikasi Mutu Barang sedangkan uji organanoleptik dilaksanakan di Laboratorium Teknologi Hasil Perikanan Universitas Palangkaraya. Berdasarkan uji kimia yang diperoleh, nilai rata-rata tertinggi untuk kadar air pada perlakuan A dengan nilai 80,87% sedangkan nilai rata-rata tertinggi untuk kadar protein pada perlakuan A dengan nilai 1.93%, nilai rata-rata tertinggi untuk kadar lemak pada perlakuan D dengan nilai 0.15%. Nilai rata-rata tertinggi untuk kadar abu pada perlakuan D dengan nilai 0.13% dan nilai rata-rata tertinggi untuk kadar karbohidrat pada perlakuan A dengan nilai 16.36%. Berdasarkan hasil uji organoleptik pada tingkat kesukaan konsumen perlakuan yang terbaik pada rasa adalah perlakuan A dengan nilai 5,8, warna pada perlakuan A dengan nilai 6,3, sedangkan aroma pada perlakuan B dan C dengan nilai 6,5 dan Tekstur pada perlakuan A dan B dengan nilai 6.0 dengan spesifikasi agak suka sampai suka

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

19-12-2022