STRUKTUR KOMUNITAS JENIS MAKROZOOBENTHOS DI SUNGAI DAN BEBERAPA ANAK SUNGAI KALI MANGKATIP DESA DADAHUP KABUPATEN KAPUAS KALIMANTAN TENGAH

Authors

  • Linda Wulandari UNIVERSITAS PALANGKA RAYA
  • Elisa Elisa UNIVERSITAS PALANGKA RAYA
  • Tariono Buchar UNIVERSITAS PALANGKA RAYA

DOI:

https://doi.org/10.36873/jtf.v16i2.7821

Keywords:

makrozoobenthos, parameter kualitas air, Sungai Kali Mangkatif

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui struktur komunitas jenis makrozoobenthos dan karakteristik parameter kualitas air yang ada di Sungai dan anak Sungai Kali Mangkatip. Hasil penelitian menunjukkan pada lokasi penelitian ditemukan 12 jenis makrozoobenthos dengan komposisi 2 jenis (16,7 %) dari filum Annelida dan 10 jenis (83,3 %) dari filum Uniramia. Komposisi jumlah individu dalam tiap jenis paling banyak diisi oleh Chironomus sp. dan Procladius sp. Nilai indeks keanekaragaman  rata-rata 1,614 tergolong dalam kategori keanekaragaman jenis sedang, nilai indeks keseragaman rata-rata 0,687 tergolong dalam kategori keseragaman tinggi dan nilai indeks dominasi rata-rata 0,456 tergolong dalam kategori sedang. Kondisi parameter kualitas air menunjukkan nilai suhu dan kedalaman masih sesuai bagi organisme akuatik. Nilai pH relatif rendah, namun nilai tersebut masih sesuai untuk perairan yang dipengaruhi oleh ekosistem rawa gambut karena sesuai dengan kondisi alamiahnya. Nilai kekeruhan dan amoniak masih tergolong sesuai pada hampir semua stasiun kecuali pada stasiun 1 dan 3.  Nilai DO di setiap stasiun relatif rendah < 3 mg/l kecuali pada stasiun 3 dan 8. Sedangkan untuk tipe sedimen atau substrat di lokasi penelitian lebih didominasi oleh substrat lumpur berpasir.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

08-12-2022