OPTIMALISASI ALAT INDUCED ROLL MAGNETIC SEPARATOR (IRMS) UNTUKMEMISAHKAN MINERAL ILMENIT DI UNIT PENGOLAHAN PT TIMAH Tbk

OPTIMIZATION OF INDUCED ROLL MAGNETIC SEPARATOR (IRMS) TO SEPARATE ILMENIT MINERAL IN UNIT PENGOLAHAN PT TIMAH Tbk

Authors

  • Novinda Tiara Ayu Amran Amri Universitas Bangka Belitung
  • Janiar Pitulima Pitulima Universitas Bangka Belitung
  • Guskarnali Universitas Bangka Belitung

DOI:

https://doi.org/10.36873/jtp.v24i2.14851

Keywords:

IRMS, Mineral Ilmenit, Pengolahan

Abstract

Bidang Pengolahan Mineral melakukan pemisahan mineral kasiterit dan ilmenit berdasarkan sifat kemagnetan menggunakan Induced Roll Magnetic Separator. Permasalahan pada penelitian adalah pengolahan yang kurang optimal, pemisahan mineral dilakukan lebih dari satu kali proses untuk memenuhi syarat penyimpanan ilmenit dengan kadar  ≥ 86%. Tujuan dilakukannya penelitian adalah mengetahui optimalisasi pengolahan mineral berdasarkan pengaturan variabel alat IRMS. Penelitian dilakukan pengaturan kuat arus dan bukaan splitter sebanyak 20 pengujian. Pengaturan kuat arus  yang digunakan yaitu 9 A, 11 A, 13 A dan 15 A. Pengaturan bukaan splitter digunakan yaitu 1 cm, 2  cm, 3 cm, 4 cm dan 5 cm. Umpan digunakan untuk 20 pengujian adalah middling Air Table dengan   berat 863 kg untuk setiap pengujian. Pengambilan sampel dilakukan pada sampel umpan dan konsentrat, sebanyak satu sampel umpan dan 20 sampel konsentrat di uji dengan Analisis Grain Counting  Analysis. Hasil pengujian sampel menunjukkan karakteristik fisik umpan tergolong butir halus dengan komposisi mineral terdiri dari; kasiterit, ilmenit, monasit, pirit, zirkon, turmalin, kuarsa  dan siderit, dengan kadar mineral ilmenit 55,81% dan kadar Sn 6,57%. Hasil optimal pemisahan mineral ilmenit menggunakan IRMS pada pengujian ke-15 dengan kuat arus 13 A dan bukaan splitter 5 cm, diperoleh kadar mineral ilmenit sebesar 87,20%, dan recovery mineral ilmenit 34,99%.

Kata kunci: IRMS, Mineral Ilmenit, Pengolahan

Downloads

Download data is not yet available.

References

Anthony, J.W., Bideaux, R.A., Bladh, K.W. and Nichols, M.C. (2000). Handbook of Mineralogy: Mineralogical Society of America , United State of America.

Chunma, C. (2008). High-Intensity Induced Roll Magnetic Separator 2x2x1000x160dia + Scalper Operation and Service Manual. Indonesia, Chunma, Korea: PT Spektrum Krisindo Elektrika.

Drzymala, J. (2007). Mineral Processing: Foundations of Theory and Practice Of Minerallurgy. Polandia: Wroclaw University of Technology.

Firdiyono, F. (2003). Karakteristik Hasil Pengolahan Bijih Timah Bangka. LIPI Tangerang : Pusat Penelitian Metalurgi-LIPI.

Maurice, C and Keneth, N.H. (2003). Principles of Mineral Processing. Colorado: Society of Mining Metallurgy, and Exploration, Inc.

Nayl A. A., Awward N. S., dan Aly H. F. 2009. Kinetics of Acid Leaching of Ilmenite Decomposed by KOH Part 2 Leaching by H2SO4 and C2H2O4. Journal of Hazardous Materials, Vol.168, pp: 793-799.

Tobing. (2002). Prinsip Dasar Pengolahan Bahan Galian (Mineral Dressing). Pangkalpinang.

Wills, B.A. (2011). Mineral Processing Technology 7th Edition. Australia: Elsevier Science & Technology Books.

Wills, B.A. (2016). Mineral Processing Technology 8th Edition. Australia: Elsevier Science & Technology Books.

Wills, B.A., dan Tim N.M. (2006). Mineral Processing Technology. Australia: Elsevier Science & Technology Books.

Downloads

Published

2024-08-01

How to Cite

Amran Amri, N. T. A., Pitulima, J. P., & Guskarnali. (2024). OPTIMALISASI ALAT INDUCED ROLL MAGNETIC SEPARATOR (IRMS) UNTUKMEMISAHKAN MINERAL ILMENIT DI UNIT PENGOLAHAN PT TIMAH Tbk : OPTIMIZATION OF INDUCED ROLL MAGNETIC SEPARATOR (IRMS) TO SEPARATE ILMENIT MINERAL IN UNIT PENGOLAHAN PT TIMAH Tbk. JURNAL TEKNIK PERTAMBANGAN, 24(2), 92–97. https://doi.org/10.36873/jtp.v24i2.14851