RANCANGAN LERENG DISPOSAL OUT PIT DUMP PT UNGGUL NUSANTARA KECAMATAN TEWEH TENGAH KABUPATEN BARITO UTARA PROVINSI KALIMANTAN TENGAH
SLOPE DESIGN OF DISPOSAL OUT PIT DUMP PT UNGGUL NUSANTARA TEWEH TENGAH DISTRICT BARITO UTARA REGENCY CENTRAL KALIMANTAN PROVINCE
DOI:
https://doi.org/10.36873/jtp.v25i1.19403Keywords:
Kestabilan Lereng, Out Pit Dump, Metode Kesetimbangan BatasAbstract
PT. Unggul Nusantara merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di bidang pertambangan batubara dan menerapkan menerapkan sistem tambang terbuka dengan metode open pit mining, dimana dalam penerapannya untuk penimbunan tanah penutup (overburden) dilakukan di luar area pit (out pit). Di lokasi penelitian, seluruh area disposal sudah final sehingga perusahaan ingin melakukan perluasan area penimbunan. Permasalahan tersebut yang melatarbelakangai penelitian ini yaitu untuk membuat rancangan lereng disposal Out Pit Dump dengan mengoptimalisasi volume disposal untuk menghasilkan suatu rancangan lereng timbunan yang aman dan stabil. Material utama penyusun timbunan adalah claystone, dengan kapasitas optimal penimbunan sebesar 177.815,10 BCM. Untuk menentukan geometri lereng disposal berdasarkan nilai faktor kemanan menggunakan metode Kesetimbangan Batas Taylor dan menentukan probabilitas longsorannya menggunakan metode Bishop Simplified. Kedua metode ini mempertimbangkan kesetimbangan gaya dalam arah vertikal dan kesetimbangan momen. Analisis dilakukan pada penampang A - A' hingga Penampang E - E'. Hasil analisis menunjukkan nilai Faktor Keamanan (FoS) yang direkomendasikan perusahaan sebesar 1.2 tercapai di semua penampang. Nilai FoS berkisar antara 1.252 hingga 1.276, dengan probabilitas longsor (PoF) 0–3.2% sehingga desain lereng dengan elevasi maksimum 60 meter memenuhi ketentuan perusahaan dan Kepmen ESDM 1827/2018.
Kata kunci: Kestabilan Lereng, Out Pit Dump, Metode Kesetimbangan Batas
Downloads
References
Agustian, Kristijuliantika. 2017. Rancangan Lereng Timbunan PT. Bhumi Rantau Energi Provinsi Kalimantan Selatan. Bandung: Institut Teknologi Bandung. Indonesia.
Alkahfi, Rosihan Budi. 2021. Analisis Kestabilan Lereng Timbunan In Pit Dump PT. XYZ Provinsi Kalimantan Selatan. Bandung: Institut Teknologi Bandung. Indonesia.
Aprilia, J. 2019. Evaluasi Kestabilan Lereng Tambang Batubara Pit ‘XY’ Menggunakan Metode Kesetimbangan Batas Pt. Bukit Asam Tbk. Geoscience Journal, 3(3), 175-181.Kementerian ESDM. 2017b. Potensi Panas Bumi Indonesia Jilid 1. Hal 634-639.
Arif, I. 2016. Geoteknik Tambang. Bandung: PT. Gramedia Pustaka Utama. Indonesia.
Arif N. 2016. Analisis Faktor Keamanan Geometri Lereng Disposal dan Mengetahui Jumlah Volume Disposal. Jurnal Geomine Vol.4, no.3. Indonesia.
Azmi, M dan Nurhakim. 2016. Analisis Kestabilan Lereng Desain Disposal XYZ Tahun 2016 di Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan. Jurnal Himasapta. Vol.1 No.2 : 35-40.
Gordon, N. D., McMahon, T. A., Finlayson, B. L., Gippel, C. J., & Nathan, R. J. (2004). Stream Hydrology: An Introduction for Ecologists.
Hartono, Elvira. (2020). Kajian Kestabilan Lereng Disposal Untuk Overall Slope Optimum Pada Tambang Batubara Di PT. Adaro Indonesia Maburai Kecamatan Murung Pundak Kabupaten Tabalong Kalimantan Selatan. Yogyakarta: Institut Teknologi Nasional Yogyakarta. Indonesia.
Ichsan, Muhammad. (2022). Kajian Kestabilan Lereng Timbunan Berdasarkan Pendekatan Parameter Kekuatan Gerser Insitu Hasil Uji Standart Penetration Test . Banjarmasin: Universitas Lambung Mangkurat. Indonesia.
Muhammad, Fairuz Akmal. (2024). Perencanaan Saluran Terbuka Drainase Area Penambangan Komoditas Feldspar di Kecamatan Gandusari.
Patinsyah, Ori. (2021). Analisis Stabilitas Lereng Tambang Batubara Terbuka Di Banko Tengah Suban Jeriji. Riau: Universitas Riau. Indonesia.
Pemerintah Indonesia. (2018). Keputusan Menteri No. 1826 K/30/MEM Tahun 2018. Jakarta. Sekretariat Negara. Indonesia.
Purba, Pranajaya. (2022). Analisis Kestabilan Lereng Low Wall Pada Pit. Banjarmasin: Universitas Lambung Mangkurat. Indonesia.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Edy Andreas Sitanggang, Yossa Yonathan Hutajulu, Nuansa Mare Apui Ganang, Ferdinandus, Novalisae

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.