Inventarisasi Tumbuhan Paludicrop di Desa Pilang Kabupaten Pulang Pisau Kalimantan Tengah
Inventory of Paludicrop Plants in Pilang Village, Pulang Pisau Regency, Central Kalimantan
DOI:
https://doi.org/10.37304/bed.v3i1.4917Keywords:
Inventarisasi, Paludicrop, Lahan Gambut, paludicultureAbstract
Paludicrop adalah tanaman pertanian yang hidup di lahan basah termasuk di lahan gambut. Paludicrop ini salah satunya dapat dimanfaatkan sebagai tanaman pangan bagi masyarakat. Pengetahuan mengenai paludicrop belum tercatat dengan baik, sehingga perlu dilakukan pendataan jenis-jenis paludicrop. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui jenis-jenis paludicrop dari lahan gambut yang terdapat di Desa Pilang. Pendekatan dalam penelitian ini yaitu pendekatan kualitatif. Metode deskriptif eksploratif dan metode pengumpulan data observasi, wawancara, dan dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini adalah semua jenis paludicrop yang berada di Desa Pilang, Kecamatan Jabiren, Kabupaten Pulang Pisau, Provinsi Kalimantan Tengah. Sampel dalam penelitian ini yaitu sampel objek (jenis-jenis paludicrop yang ditemukan di wilayah sampel) dan sampel wilayah (Desa Pilang, Kecamatan Jabiren, Kabupaten Pulang Pisau). Teknik yang digunakan adalah purposive sampling, data dianalisis secara kualitatif berdasarkan ciri-ciri morfologi paludicrop. Hasil penelitian menunjukkan bahwa paludicrop yang ditemukan di Desa Pilang, Kecamatan Jabiren, Kabupaten Pulang Pisau meliputi 6 jenis, yaitu: 1) Sagu (Metroxylon sagu); 2) Rotan (Calamus spp.); 3) Bakung (Crinum asciaticum), 4) Kelakai (Stenoclaena palustris); 5) Talas (Colocasia esculenta L.); dan 6) Genjer (Limnocharis flava).
Downloads
References
Badan Pusat Statistik Kabupaten Pulang Pisau. (2022). Luas Wilayah Jabiren Raya 2014. https://pulpiskab.bps.go.id/indicator/153/140/1/luas-wilayah-jabiren-raya.html
Badan Restorasi Gambut. (2018). Profil Desa peduli Gambut Desa Pilang Kecamatan Jabiren Raya Kabupaten Pulang Pisau Provinsi Kalimantan Tengah.
Giesen, W., & Sari, E. N. N. (2018). Tropical Peatland Restoration Report : the Indonesian case Tropical Peatland Restoration Report : The Indonesian Case Berbak Green Prosperity Partnership/Kemitraan Kesejatheraan Hijau ( Kehijau Berbak ). March, 99. https://doi.org/10.13140/RG.2.2.30049.40808
Hesti, I., Tata, L., & Susmianto, A. (2016). Prospek Paludikultur Ekosistem Gambut Indonesia (Issue June).
Pl@ntNet. (2021). World Flora. https://identify.plantnet.org/
Purwaningsih. (2011). Keanekaragaman Jenis Tumbuhan Obat Di Hutan Rawa Gambut Riam Durian-Kalimantan Tengah. Berk. Penel. Hayati Edisi Khusus, 4D, 31–37.
Tjitrosoepomo, G. (1996). Taksonomi Tumbuhan. Gadjah Mada University Press.
Tjitrosoepomo, G. (2013). Taksonomi Tumbuhan (Spermatophyta). Gadjah Mada University Press.
Uda, S. K., Hein, L., & Adventa, A. (2020). Towards better use of Indonesian peatlands with paludiculture and low-drainage food crops. Wetlands Ecology and Management, 28(3), 509–526. https://doi.org/10.1007/s11273-020-09728-x
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 Lusiana Dewi Anggraeni, Saritha Kittie Uda, Agus Sadono
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.