FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEBERHASILAN PENGOBATAN TB PARU DI POLI KLINIK PARU RSUD DR. DORIS SYLVANUS PALANGKA RAYA PERIODE TRIWULAN I 2018

Authors

  • Vira Marselia Datu Doki Pendidikan Dokter , Fakultas Kedokteran, Universitas Palangka Raya, Indonesia
  • Itna Warnida Departemen ilmu penyakit paru, RSUD dr. Doris Sylvanus, Palangka Raya
  • Austin Bertilova Carmelit Departemen Fisiologi, Fakultas Kedokteran Universitas Palangka Raya

DOI:

https://doi.org/10.37304/jkupr.v7i1.594

Keywords:

Tuberkulosis, Faktor-Faktor yang Mempengaruhi, Keberhasilan Pengobatan

Abstract

Tuberkulosis (TB) adalah penyakit menular alangsung yang disebabkan oleh bakteri Mycobacterium tuberculosis, sebagian besar bakteri TB menyerang paru tetapi dapat juga menyerang organ tubuh lainnya. Di Provinsi Kalimantan Tengah proporsi pasien baru BTA (+) diantara semua kasus pada tahun 2016 adalah 53.3% lebih rendah bila dibandingkan dengan capaian pada tahun 2015 dengan capaian sebesar 72,1%. Kegagalan mencapai indikator angka kesembuhan penderita TB paru disebabkan oleh beberapa faktor antara lain umur, jenis kelamin, pendidikan, pekerjaan, pengetahuan, peran pengawas minum obat (PMO), jenis PMO, akses ke pelayanan kesehatan dan motivasi. Mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi keberhasilan pengobatan TB paru diharapkan dapat mencapai target kesembuhan. Mengetahui faktor-faktor apa saja yang dapat mempengaruhi keberhasilan pengobatan TB paru di RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya. Penelitian ini menggunakan desain penelitian analitik observasional dengan pendekatan kohort. Teknik pengambilan sampel adalah total sampling. Pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner. Hasil menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan, peran PMO, motivasi pasien dan  motivasi keluarga dengan keberhasilan pengobatan TB paru. Faktor-faktor yang dapat mempengaruhi keberhasilan pengobatan TB Paru di RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya antara lain pengetahuan, peran PMO, motivasi pasien dan motivasi keluarga.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-02-20

How to Cite

Marselia Datu Doki, V. ., Warnida, I. ., & Bertilova Carmelit, A. . (2022). FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEBERHASILAN PENGOBATAN TB PARU DI POLI KLINIK PARU RSUD DR. DORIS SYLVANUS PALANGKA RAYA PERIODE TRIWULAN I 2018. Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya, 7(1), 790–798. https://doi.org/10.37304/jkupr.v7i1.594