ANALISIS MATERI AJAR KIMIA SMA/MA KELAS XII PADA KONSEP SIFAT KOLIGATIF LARUTAN

Authors

  • Abdul Hadjranul Fatah Universitas Palangka Raya
  • Maya Erliza Anggraeni Universitas Palangka Raya
  • Alfred Tobok Siahaan Universitas Palangka Raya

Keywords:

Buku Teks Kimia, Sifat Koligatif Larutan, analisis, label konsep

Abstract

Buku teks kimia merupakan salah satu media pendidikan yang berfungsi sebagai sumber belajar ataupun media untuk mendukung tercapainya kompetensi yang menjadi tujuan pembelajaran. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis buku teks kimia SMA/MA kelas XII pada konsep sifat koligatif larutan. Instrumen yang digunakan yaitu tabel identifikasi relevansi antara teks asli dengan label konsep, tabel identifikasi proposisi mikro makro pada materi ajar, dan tabel identifikasi proposisi berpotensi kesalahan konsep. Data dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan Jumlah label konsep buku teks A yaitu 46 buah dan buku teks B yaitu 40 buah. Struktur makro wacana kedua buku teks, label konsep konsentrasi larutan dimensi elaborasi mencapai level 4, pengertian sifat koligatif larutan mencapai level 3, jenis-jenis sifat koligatif larutan mencapai level 6, dan penerapan sifat koligatif larutan mencapai level 4. Dimensi progresi kedua buku teks pada level 2 terdapat 4 konsep. Buku teks A, proposisi berpotensi kesalahan konsep mengandung konsep prasyarat yang salah. Sedangkan buku teks B, proposisi berpotensi kesalahan konsep yaitu simbol kenaikan titik didih, titik didih  titik beku, dan penurunan titik beku.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2020-05-20

How to Cite

Fatah, A. H., Anggraeni, M. E., & Siahaan, A. T. (2020). ANALISIS MATERI AJAR KIMIA SMA/MA KELAS XII PADA KONSEP SIFAT KOLIGATIF LARUTAN . GAMAPROIONUKLEUS, 1(1), 51–55. Retrieved from https://e-journal.upr.ac.id/index.php/JPMIPA/article/view/jpmipav1i1