Perbedaan Motivasi Belajar Sebelum dan Sesudah Pemberian Reinforcement Positif pada Anak Kelompok B2 TK Negeri Pembina Palangkaraya

Authors

  • Nina Damayanti Universitas Palangka Raya
  • Ignatia Imelda Fitriani Universitas Palangka Raya

DOI:

https://doi.org/10.52850/jpn.v19i1.922

Keywords:

motivasi belajar, reinforcement

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan motivasi
belajar anak sebelum dan sesudah pemberian reinforcement positif
pada peserta didik Di TK Negeri Pembina Palangkaraya. Subjek
Penelitian adalah anak TK Negeri Pembina Palangkaraya yang
berjumlah 24 orang anak. Instrument yang di gunakan dalam
penelitian ini adalah pre-test dan post-test untuk mengetahui
perbedaan motivasi belajar anak dan hasil evaluasi pengamatan
peserta didik.
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif yaitu dimana
jenis penelitian kuantitatif ini merupakan data yang berbentuk angka, atau data kuantitatif anak yang diangkakan dengan menguraikan dan
menggambarkan Perbedaan Motivasi Belajar Sebelum dan Sesudah
Pemberian Reinforcement Positif Pada Anak Kelompok B2 TK Negeri
Pembina Palangkaraya. Hasil perhitungan analisis Uji t dengan taraf signifikan 5%
maka diperoleh t Tabel 2,069 dan N 24 taraf signifikan 5% adalah (t
hitung 15,26 > t tabel 2,069), Ini berarti bahwa terdapat perbedaan
motivasi belajar sebelum dan sesudah pemberian reinforcement
positif pada anak TK Negeri Pembina Palangkaraya. Selain itu dari
hasil perhitungan pre-test dan post-test dapat terlihat perbedaan
bahwa (hasil post-test 301 > hasil pre-test 188 ) ini berarti pemberian
reinforcement positif dapat memberi pengaruh positif terhadap
motivasi belajar anak. Dengan demikian dapat diketahui bahwa
hipotesa yang di ajukan terbukti kebenarannya, terdapat perbedaan
motivasi belajar sebelum dan sesudah pemberian reinforcement
positif pada anak kelompok B2 TK Negeri Pembina Palangkaraya
(Ha)t hitung lebih besar dari (Ho) t tabel Maka Ha diterima dan Ho
ditolak.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2018-06-12

How to Cite

Nina Damayanti, & Ignatia Imelda Fitriani. (2018). Perbedaan Motivasi Belajar Sebelum dan Sesudah Pemberian Reinforcement Positif pada Anak Kelompok B2 TK Negeri Pembina Palangkaraya. Jurnal Pendidikan, 19(1), 1–12. https://doi.org/10.52850/jpn.v19i1.922