Indeks Ketidakwajaran Skor Berdasarkan Teori Respon Butir Ditinjau dari Model Penskoran

Authors

  • Sugiharto Universitas Palangka Raya

DOI:

https://doi.org/10.52850/jpn.v19i1.926

Keywords:

ketidakwajaran skor, Correct Score, punishment Score

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah pada
kelompok siswa yang mengerjakan soal empat pilihan, proporsi skor
wajar siswa yang dikoreksi dengan model penskoran PS lebih besar
dibandingkan siswa yang dikoreksi dengan model penskoran CS.
Penelitian ini dilaksanakan pada 5 SMP negeri maupun swasta
di kota Palangka Raya. Pengumpulan data dilaksanakan pada akhir
semester genap tahun pelajaran 2016/2017. Penelitian ini merupakan
eksperimen dengan menggunakan model perbandingan proporsi.
Variabel bebas dalam penelitian ini adalah model penskoran. Model
penskoran yang digunakan terdiri atas dua model yakni model
penskoran CS dan PS. Variabel terikatnya adalah proporsi skor wajar
berdasarkan indeks kewajaran skor yang dihitung berdasarkan teori
respon butir dengan menggunakan logistik satu parameter. Rancangan
penelitian yang digunakan adalah penelitian komparatif, yaitu
membandingkan proporsi berdasarkan indeks kewajaran yang
diperoleh. Dalam melakukan perbandingan dianalisis secara terpisah
terhadap dua kelompok, yaitu siswa dengan pengoreksian model correct
score dan punishment score. Berdasarkan hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa siswa
yang dikoreksi dengan model penskoran punishment score mempunyai
indeks kewajaran yang tidak lebih baik dibandingkan dengan indeks
kewajaran siswa pada model penskoran correct score.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2018-06-12

How to Cite

Sugiharto. (2018). Indeks Ketidakwajaran Skor Berdasarkan Teori Respon Butir Ditinjau dari Model Penskoran. Jurnal Pendidikan, 19(1), 28–40. https://doi.org/10.52850/jpn.v19i1.926